Rabu, 02 Mei 2012
Taman Pintar, Belajar Tak Pernah Seseru In
Untuk memperingati Hari Pendidikan Nasional, berkunjunglah ke Taman Pintar di Kota Yogyakarta. Tempat ini mengajarkan sains melalui metode yang unik dan menarik. Di sini, terbukti belajar tidaklah membosankan.
Jika Anda yang tidak terlalu menyukai sains atau malas membaca buku pengetahuan, maka Taman Pintar akan mengajarkannya dengan cara yang unik. Tempat ini berada di Jl Panembahan Senopati, Yogya dan tidak jauh dari Malioboro, pusat perbelanjaan.
Dari situs resmi Taman Pintar yang dikunjungi detikTravel, Rabu (2/2/2012), Taman Pintar buka tiap hari Selasa-Minggu, pukul 09.00-16.00 WIB. tiket masuknya seharga Rp 8.000 untuk anak-anak dan Rp 15.000 untuk orang dewasa, kecuali di zona playground yang tidak dikenakan biaya. Ada banyak aneka macam wahana edukasi di Taman Pintar yang akan membuat Anda kagum.
Di Taman Pintar terdapat playground, yaitu halaman depan dari pintar dan juga zona edukasi yang menarik. Di zona ini terdapat beberapa permainan dan wahana yang seru seperti air mancur, pipa bercerita, rumah pohon, gong perdamaian, labirin, dinding berdendang, desaku permai, taman lalu lintas sampai ayunan dan jungkat-jungkit. itu semua ternyata mengajarkan kita tentang sains lho!
Dinding berdendang misalnya, terdapat sebidang tembok berwarna merah yang ditempeli gendang-gendang dengan bermacam ukuran. Jika gendang-gendang tersebut dipukul , maka akan menghasilkan suara yang berbeda-beda. Ternyata, hal ini mengajarkan tentang tinggi-rendahnya nada suara yang tergantung pada ukuran gendang.
Setelah puas bermain dan mempelajari banyak hal, Anda juga bisa mempelajari sejarah di Gedung Memorabilia. Di gedung ini terdapat sejarah tentang Kraton Yogyakarta, tokoh-tokoh pendidikan dan pejuang, dan biografi para presiden bangsa ini. Dengan ruangan yang nyaman, Anda dan buah hati dapat lebih mengenal tentang sejarah-sejarah bangsa ini.
Bagi anak-anak kecil, di sini juga terdapat Gedung PAUD (pendidikan anak usia dini) yang akan mengenalkan dunia dengan cara yang menarik. Gedung ini menyediakan peralatan peraga dan permainan edukasi bagi anak-anak, khususnya usia 2-7 tahun. Dengan ruangan yang berwarna-warni, dijamin buah hati Anda akan senang berada di sini.
Tempat yang tidak kalah menarik adalah Gedung Oval-Kotak. Di sini sarana edukasinya lebih lengkap dan mengenalkan sains dan ilmu pengetahuan lebih dalam. Di sini terdapat akuarium raksasa, planetarium, perpustakaan, zaman prasejarah, ilmu kelistrikan, ruangan gamelan, dan masih banyak lagi. Tidak hanya anak-anak saja, bagi orang dewasa tempat ini pun sangat menarik untuk dikunjungi.
Taman Pintar akan menjadi tempat belajar yang menyenangkan. Selamat menambah ilmu di sana dan menggagumi pesona Yogyakarta.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar